Konten ini merupakan kerja sama dengan Kompasiana, setiap artikel menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.com
Konten ini merupakan opini/laporan buatan blogger dan telah tayang di Kompasiana.com dengan judul ""Black Adam", Sudah Lama DC Tidak Menelurkan Film Semenyenangkan Ini!"
Film Black Adam bagi saya benar-benar berhasil memberikan sajian di luar ekspektasi. Hal tersebut bukan karena ekspektasi terhadap film ini yang rendah, melainkan karena memang saya yakin bahwa Black Adam akan memberikan sesuatu yang segar, seru, dan menyenangkan.
Meski film ini memiliki pola cerita seperti film superhero pada umumnya, namun dalam Black Adam ditambahkan berbagai elemen lain yang membuat film ini terasa segar.
Hal tersebut terlihat dari hadirnya negara fiksi Khandaq lengkap dengan budaya kunonya. Ditambah sisipan jokes yang tak berlebihan, kemunculan perdana tim superhero Justice Society, hingga adegan aksi yang terlihat banyak mengambil referensi dari film-film DCEU-nya Zack Snyder.
Seperti misalnya sisi visual, tone warna yang digunakan dalam film ini memberikan rasa yang sama dengan film Man of Steel atau Batman vs Superman.
Dengan begitu film Black Adam terasa dewasa, terkesan gelap, tetapi juga tetap sesuai dengan profil sang tokoh utama yang memang antihero. Tentu akan menjadi aneh jika tone warna dalam film ini dibuat semeriah Shazam.
Apresiasi juga layak diberikan kepada penulis dan sutradara film ini karena mampu menghasilkan output cerita dan adegan yang terasa komikal namun tidak mencederai kharisma sang tokoh utama.
Jika dibandingkan dengan kebanyakan film MCU, tentu hal tersebut terasa lebih unggul, karena biasanya jokes yang disajikan dalam kebanyakan film MCU malah menghilangkan kharisma sang jagoan.
Di sisi lain adegan pertarungan dalam film ini jelas menjadi elemen paling mewah. Terlihat dari betapa intens namun dengan pace yang terjaga sehingga terasa seru dari awal hingga akhir.
Level pertarungan yang disajikan film Black Adam terasa cepat, destruktif, dan sosok Black Adam itu sendiri terlihat begitu kuat alias over power dan bagi saya agak mirip dengan yang disakan di film Man of Steel.
Hal tersebut terasa lumrah karena Black Adam memang memiliki kekuatan yang bisa dikatakan setara dengan Superman.
Elemen brutal dalam film ini juga ditambahkan walau memang beberapa adegan mengerikan tidak ditampilkan secara eksplisit akibatnya tetap membuat rating film ini PG-13.
Sedangkan referensi dari Zack Snyder jelas sangat terasa ketika Black Adam menggunakan kecepatannya dalam menghadapi ratusan musuh dengan persenjataan yang lengkap.
Salah satu momen Black Adam yang terlihat keren, stylish, unik, dan juga kocak tersaji saat adegan slow motion yang buat saya teringat akan adegan The Flash ketika menyelamatkan Iris di film Zack Snyder's Justice League.
Buat saya Dwayne Johnson cukup berhasil memerankan karakter Black Adam yang penuh karismatik, egois, serta idealis. Meski memang akan sulit membuatnya terasa ikonik di film ini mengingat keterlibatanya di banyak film lain.