Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Dian S. Hendroyono
Penulis di Kompasiana

Blogger Kompasiana bernama Dian S. Hendroyono adalah seorang yang berprofesi sebagai Freelancer. Kompasiana sendiri merupakan platform opini yang berdiri sejak tahun 2008. Siapapun bisa membuat dan menayangkan kontennya di Kompasiana.

Piala Dunia 2022 dan Maknanya bagi Qatar

Kompas.com - 28/11/2022, 17:31 WIB

Konten ini merupakan kerja sama dengan Kompasiana, setiap artikel menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.com

Konten ini merupakan opini/laporan buatan blogger dan telah tayang di Kompasiana.com dengan judul "Arti Piala Dunia untuk Tim Nasional Qatar"

Tim nasional Qatar boleh berbangga karena sudah tampil sebanyak 10 kali di ajang Piala Asia, bahkan pernah menjadi juara di tahun 2019.

Prestasi dan pencapaian itu sama sekali bukanlah pencapaian yang buruk untuk sebuah tim yang baru berlaga di pertandingan internasional resmi pertamanya pada 27 Maret 1970.

Akan tetapi, Piala Dunia berada di level dan tingkatan yang sama sekali beda dengan Piala Asia. Biasanya, negara yang dipilih menjadi tuan rumah Piala Dunia adalah negara yang tim nasional sepak bolanya sudah pernah menjadi juara atau paling tidak sudah pernah lolos ke ajang Piala Dunia.

Lain ceritanya dengan Qatar. Qatar sama sekali belum pernah berlaga di turnamen sepak bola paling bergengsi di dunia ini. Maka tak heran bila lantas Piala Dunia 2022 menjadi kontroversial kala Qatar terpilih menjadi tuan rumah.

Bahkan, The Times, secara terang-terangan menyebut Qatar menyediakan $880 juta dolar AS sebagai uang suap kepada FIFA, yang mestinya hal itu bersifat rahasia.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa sebanyak $400 juta diberikan 21 hari sebelum pengumuman FIFA mengumumkan Qatar menjadi tuan rumah, sementara $480 juta lagi diberikan 3 tahun setelah pengumuman itu berlangsung.

Jumlah tersebut berada di luar jumlah uang yang digunakan Qatar untuk membangun berbagai infrastruktur pendukung, yakni sebanyak $220 miliar.

Akibat kabar itu dan keputusan kontroversial FIFA memilih Qatar menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022, banyak “hujatan” ditujukan kepada Qatar, termasuk salah satunya datang dari eks-presiden FIFA, Sepp Blatter.

Hal itu disampaikan Blatter pada 8 November lalu, ia mengungkapkan bahwa menunjuk Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 adalah sebuah “kesalahan” dan merupakan “pilihan yang buruk”. Lebih lanjut, Blatter juga menegaskan bahwa keputusan tersebut adalah akibat dari tekanan politik terselubung.

Blatter mengatakan Piala Dunia 2022 diberikan kepada negara di Jazirah Arab itu karena "ulah" eks presiden UEFA, Michel Platini, yang berada di bawah tekanan presiden Prancis ketika itu, Nicolas Sarkozy.

"Untuk saya, sudah jelas bahwa Qatar adalah sebuah kesalahan, pilihan yang buruk. Ketika itu, di Komite Eksekutif, sudah disepakati bahwa Rusia menjadi tuan rumah Piala Dunia 2018 dan Amerika Serikat untuk Piala Dunia 2022. Itu adalah pernyataan damai untuk dua lawan politik menjadi tuan rumah Piala Dunia secara beruntun," kata Blatter, kepada surat kabar Swiss, Tages-Anzeiger.

Blatter tidak menyebut Qatar pilihan yang buruk karena kontroversi hak asasi manusia, melainkan karena: "Negara itu sangat kecil. Sepak bola dan Piala Dunia terlalu besar untuk Qatar."

Naturalisasi, Jalan Pintas Qatar Membentuk Tim Sepak Bola

Meski begitu, Piala Dunia 2022 sudah berjalan dan timnas Qatar sudah melakoni parta pembuka pada 20 November lalu dengan penampilan yang berantakan. Mereka kalah 0-2 dari Ekuador.

Dengan hasil itu, Qatar mencatatkan rekor baru sebagai tim tuan rumah Piala Dunia yang kalah pada pertandingan pembuka.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

Paradoks Panen Raya, Harga Beras Kenapa Masih Tinggi?

Paradoks Panen Raya, Harga Beras Kenapa Masih Tinggi?

Kata Netizen
Pentingnya Pengendalian Peredaran Uang di Indonesia

Pentingnya Pengendalian Peredaran Uang di Indonesia

Kata Netizen
Keutamaan Menyegerakan Puasa Sunah Syawal bagi Umat Muslim

Keutamaan Menyegerakan Puasa Sunah Syawal bagi Umat Muslim

Kata Netizen
Menilik Pengaruh Amicus Curiae Megawati dalam Sengketa Pilpres 2024

Menilik Pengaruh Amicus Curiae Megawati dalam Sengketa Pilpres 2024

Kata Netizen
Melihat Efisiensi Jika Kurikulum Merdeka Diterapkan

Melihat Efisiensi Jika Kurikulum Merdeka Diterapkan

Kata Netizen
Mengenal Tradisi Lebaran Ketupat di Hari ke-7 Idulfitri

Mengenal Tradisi Lebaran Ketupat di Hari ke-7 Idulfitri

Kata Netizen
Meminimalisir Terjadinya Tindak Kriminal Jelang Lebaran

Meminimalisir Terjadinya Tindak Kriminal Jelang Lebaran

Kata Netizen
Ini Rasanya Bermalam di Hotel Kapsul

Ini Rasanya Bermalam di Hotel Kapsul

Kata Netizen
Kapan Ajarkan Si Kecil Belajar Bikin Kue Lebaran?

Kapan Ajarkan Si Kecil Belajar Bikin Kue Lebaran?

Kata Netizen
Alasan Magang ke Luar Negeri Bukan Sekadar Cari Pengalaman

Alasan Magang ke Luar Negeri Bukan Sekadar Cari Pengalaman

Kata Netizen
Pengalaman Mengisi Kultum di Masjid Selepas Subuh dan Tarawih

Pengalaman Mengisi Kultum di Masjid Selepas Subuh dan Tarawih

Kata Netizen
Mencari Solusi dan Alternatif Lain dari Kenaikan PPN 12 Persen

Mencari Solusi dan Alternatif Lain dari Kenaikan PPN 12 Persen

Kata Netizen
Tahap-tahap Mencari Keuntungan Ekonomi dari Sampah

Tahap-tahap Mencari Keuntungan Ekonomi dari Sampah

Kata Netizen
Cerita Pelajar SMP Jadi Relawan Banjir Bandang di Kabupaten Kudus

Cerita Pelajar SMP Jadi Relawan Banjir Bandang di Kabupaten Kudus

Kata Netizen
Mengapa 'BI Checking' Dijadikan Syarat Mencari Kerja?

Mengapa "BI Checking" Dijadikan Syarat Mencari Kerja?

Kata Netizen
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com