Konten ini merupakan kerja sama dengan Kompasiana, setiap artikel menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.com
Idealnya, ketinggian batang bawah dari permukaan tanah, sekira 10-15 cm. Namun dapat juga lebih tinggi dari panjang demikian. Batang bawah dipotong rata, lalu dibelah. Kemudian batang atas diruncingkan kiri kanan lalu ditancapkan.
Hal yang perlu diperhatikan adalah pertautan kambium batang atas dan bawah. Jika salah satunya tak berfungsi, maka sudah pasti tak akan berhasil. Setelah dipastikan terjadi pertautan, maka sambungan tadi dikencangkan dengan tali. Lalu diberi plastik sungkup untuk melindungi tanaman yang terluka atau sel-sel yang terbuka dari patogen penyebab penyakit tanaman
Entres yang tetap segar setelah beberapa hari, menunjukkan bahwa sambung pucuk berhasil. Tetapi jika tidak berhasil, maka entres akan berubah menjadi layu lalu mengering.