Konten ini merupakan kerja sama dengan Kompasiana, setiap artikel menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.com
Alternatif lain jika kita tetap ingin lahan pertanian kita produktif di musim kemarau dan di tengah-tengah El Nino namun tak ingin mengelolanya sendiri, kita bisa meminta orang lain untuk menggarapnya.
Sebagai pemilik lahan kita bisa mengatur bagaimana pembayaran dan pembagian hasil dengan orang yang akan mengelola lahan kita.
Sebagai gambaran, pemilik lahan akan mendapatkan hasil bersih 1/3 dari hasil panen, sedangkan pengelola mendapat 2/3. Semua biaya dan tenaga dari pengelola.
Meski begitu, cara ini memiliki risiko seperti pengelola yang bisa saja akan membohongi pemilik lahan. Seperti misalnya, pengelola lahan akan mengatakan hasil lahan hanya dapat 12 karung, padahal sebenarnya satu lahan itu dapat 14 karung.
Jika hal ini terjadi tentu akan memicu perselisihan antara pengelola dan pemilik lahan. Maka dari itu perlu membangun komunikasi yang baik antara pemilik dan pengelola lahan.
Tiga alternatif pengeloalan lahan pertanian tadi hanya bisa dilakukan saat musim tanam ketiga, yakni bulan Agustus-Oktober.
Pada musim tanam rendeng (November, Desember, Januari, Februari, Maret) serta musim tanam gadu (April, Mei, Juni, Juli) serempak akan menanam padi.
Jika pemilik lahan tidak bisa mengelola lahannya, ada dua cara agar petani tetap mendapat penghasilan dan lahan produktif. Cara tersebut adalah sewa tahunan atau paro lahan.
Sistem sewa tahunan itu berarti pemilik lahan tidak akan tahu soal hasil panen, biaya pengelolaan, dan sebagainya. Sementara bila pemilik lahan memilih untuk menerapkan sistem paro lahan, pemilik dan pengelola akan mendapat hasil panen sama rata. Biaya tanam pun dibagi sama rata.
Konten ini merupakan opini/laporan buatan blogger dan telah tayang di Kompasiana.com dengan judul "3 Cara Saya Mengelola Lahan Pertanian Saat Musim Kemarau"
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.