Konten ini merupakan kerja sama dengan Kompasiana, setiap artikel menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.com
Justru saya berpikir dengan peniadaan sistem ranking, maka generasi saat ini menjadi tidak siap menerima kegagalan.
Jangan menutup mata seolah-olah sistem rangking di dunia pendidikan merupakan sesuatu yang buruk. Justru dengan adanya sistem ranking di kelas, maka siswa akan lebih mudah merefleksikan dirinya. Sehingga, mereka mampu memperbaiki hal yang dirasa kurang dalam proses kegiatan belajar mengajar di kelas.
Selain itu, sistem ranking juga akan membuat siswa jauh lebih siap untuk menghadapi kegagalan secara psikologis.
Dari sisi orangtua, sistem ranking juga membantu mengetahui perkembangan anak di sekolah. Sehingga, orangtua dapat memberikan evaluasi dan saran kepada anak.
Serta bagi para guru, sistem ranking di kelas juga penting untuk mengetahui sejauh mana pembelajaran yang diajarkan terserap baik oleh siswa.
Konten ini merupakan opini/laporan buatan blogger dan telah tayang di Kompasiana.com dengan judul "Menyoal Peringkat Kelas, Kenapa Dihilangkan?"
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.