Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Akbar Pitopang
Penulis di Kompasiana

Blogger Kompasiana bernama Akbar Pitopang adalah seorang yang berprofesi sebagai Guru. Kompasiana sendiri merupakan platform opini yang berdiri sejak tahun 2008. Siapapun bisa membuat dan menayangkan kontennya di Kompasiana.

Apa yang Sekolah Bisa Siapkan tentang Format Baru Ujian Nasional?

Kompas.com - 06/03/2025, 12:57 WIB

Konten ini merupakan kerja sama dengan Kompasiana, setiap artikel menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.com

Pendidikan harus terus berkembang bukan sekadar berputar dalam siklus ujian yang sama dengan nama yang berbeda. Jika TKA ingin menjadi solusi maka kebijakan yang mengiringinya harus jelas, transparan, dan berpihak pada perkembangan siswa secara nyata. 

Jangan sampai, kita kembali ke titik awal dengan sekadar mengganti nama tanpa perubahan yang berarti. 

Menghidupkan Kembali Semangat Belajar di Era TKA

Sejak dihapuskannya Ujian Nasional (UN), gairah belajar siswa mengalami pasang surut. Tanpa standar evaluasi yang ketat sebagian siswa mulai kehilangan minat untuk belajar dengan sungguh-sungguh. 

Mereka tahu bahwa kelulusan tetap akan diberikan, nilai bisa disesuaikan, dan pada akhirnya semua akan lulus tanpa perlu bersusah payah.

Pola pikir seperti ini jika dibiarkan berlarut-larut bisa menjadi bom waktu bagi kualitas pendidikan Indonesia. Ketidakjelasan standar kelulusan di masa pasca-UN membuat sebagian besar siswa cenderung abai terhadap proses belajar. 

Kini, dengan hadirnya Tes Kompetensi Akademik (TKA) ada secercah harapan untuk mengembalikan motivasi belajar yang sempat meredup.

TKA bukan sekadar ujian melainkan pemacu semangat. Dengan adanya TKA siswa kembali memiliki target yang jelas. Mereka akan ditantang untuk memahami materi dengan lebih baik. 

Agar TKA benar-benar efektif dalam meningkatkan motivasi belajar maka sistemnya harus dirancang dengan matang. Jika hanya menjadi formalitas maka dampaknya tidak akan jauh berbeda dari kondisi sebelumnya. 

Pemerintah dan satuan pendidikan perlu memastikan bahwa TKA tidak hanya hadir sebagai ujian semata tetapi juga sebagai alat ukur yang relevan dalam menilai kesiapan siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya. 

Tantangan Pemerataan Kualitas Pengajaran

Di atas kertas, TKA tampak seperti solusi untuk mengukur kemampuan akademik siswa secara lebih objektif.

Namun, bagaimana memastikan bahwa semua siswa, tanpa terkecuali, memiliki kesempatan yang sama untuk memahami dan mengerjakan soal? 

Kenyataannya, kualitas pendidikan di Indonesia masih jauh dari kata merata. Ada sekolah dengan fasilitas lengkap dan guru berkualifikasi baik. tetapi ada pula sekolah di daerah 3T (tertinggal, terdepan, dan terluar) yang masih bergulat dengan keterbatasan sumber daya.

Ketimpangan ini membuat persiapan menghadapi TKA menjadi beban yang tidak seimbang bagi sekolah-sekolah dengan keterbatasan. Guru di daerah perkotaan mungkin memiliki akses ke berbagai sumber pembelajaran. 

Halaman:

Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

Hari Buku, Tantangan Literasi, dan Rumah Baca

Hari Buku, Tantangan Literasi, dan Rumah Baca

Kata Netizen
Ujian Pernikahan Itu Ada dan Nyata

Ujian Pernikahan Itu Ada dan Nyata

Kata Netizen
Kembalinya Penjurusan di SMA, Inikah yang Dicari?

Kembalinya Penjurusan di SMA, Inikah yang Dicari?

Kata Netizen
Potensi Animasi dan Kerja Kolaborasi Pasca Film 'Jumbo'

Potensi Animasi dan Kerja Kolaborasi Pasca Film "Jumbo"

Kata Netizen
Apa yang Berbeda dari Cara Melamar Zaman Dulu dan Sekarang?

Apa yang Berbeda dari Cara Melamar Zaman Dulu dan Sekarang?

Kata Netizen
Cerita dari Subang, tentang Empang dan Tambak di Mana-mana

Cerita dari Subang, tentang Empang dan Tambak di Mana-mana

Kata Netizen
Benarkan Worklife Balance Sekadar Ilusi?

Benarkan Worklife Balance Sekadar Ilusi?

Kata Netizen
Langkah-langkah Memulai Usaha di Industri Pangan

Langkah-langkah Memulai Usaha di Industri Pangan

Kata Netizen
Urbanisasi, Lebaran, dan 'Bertahan' di Jakarta

Urbanisasi, Lebaran, dan "Bertahan" di Jakarta

Kata Netizen
Proses Baru Karantina di Indonesia, Apa Dampaknya?

Proses Baru Karantina di Indonesia, Apa Dampaknya?

Kata Netizen
Tren Vlogger Kuliner, antara Viralitas dan Etis

Tren Vlogger Kuliner, antara Viralitas dan Etis

Kata Netizen
Kebijakan Tarif Trump dan Tantangan ke Depan bagi Indonesia

Kebijakan Tarif Trump dan Tantangan ke Depan bagi Indonesia

Kata Netizen
Film 'Jumbo' yang Hangat yang Menghibur

Film "Jumbo" yang Hangat yang Menghibur

Kata Netizen
Perang Dagang, Amerika Serikat Menantang Seluruh Dunia

Perang Dagang, Amerika Serikat Menantang Seluruh Dunia

Kata Netizen
Apa Kaitan antara Penderita Diabetes dan Buah Mangga?

Apa Kaitan antara Penderita Diabetes dan Buah Mangga?

Kata Netizen
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau