Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Enik Rusmiati
Penulis di Kompasiana

Blogger Kompasiana bernama Enik Rusmiati adalah seorang yang berprofesi sebagai Guru. Kompasiana sendiri merupakan platform opini yang berdiri sejak tahun 2008. Siapapun bisa membuat dan menayangkan kontennya di Kompasiana.

3 Poin Penting dalam Kegiatan Pramuka yang Harus Diketahui oleh Guru

Kompas.com - 26/11/2022, 11:15 WIB

Konten ini merupakan kerja sama dengan Kompasiana, setiap artikel menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.com

Metode yang digunakan dalam sebuah pembelajaran akan sangat berpengaruh terhadap keberhasilan murid, apakah hasil akhir nanti mereka akan sukses atau gagal.

Dengan metode pula pembelajaran bisa diukur tuntas atau tidak. Oleh karena itu penentuan metode ini sangat penting dalam pembelajaran.

Dalam menentukan metode pembelajaran, seorang guru sebaiknya juga mengetahui 8 metode kepramukaan seorang pembina dalam melatih para anggota pramukanya.

Pertama, metode alam terbuka. Kegiatan pembelajaran di alam terbuka dilaksanakan sebagai bentuk rekreasi yang edukatif dengan mengutamakan kesehatan, keselamatan, dan keamanan.

Kegiatan pembelajaran di alam terbuka ini selain dapat memberikan kenyamanan juga dapat memberikan pengalaman yang baru dari suatu peristiwa yang nyata.

Dalam kegiatan pembelajaran ini, tempat belajar tidak berada di dalam ruangan, melainkan di ruang atau alam terbuka.

Tujuannya, agar para siswa bisa lebih leluasa untuk bereskplorasi serta bisa langsung melakukan pengalaman gejala alam.

Kedua, metode menarik dan menantang. Metode pembelajaran ini merupakan kegiatan yang bersifat kreatif, inovatif, rekreatif dan mengandung pendidikan. Mampu mengubah sikap dan perilaku, menambah pengetahuan, dan pengalaman siswa.

Misalnya, dalam materi kegiatan sosial, peserta didik diajak untuk kerja bakti membersihkan sampah plastik di tepi pantai.

Selain menarik, karena ada nilai hiburan, para peserta didik juga bisa piknik menikmati wisata. Di samping itu, peserta didik juga tertantang untuk untuk menjadi manusia yang tangguh berhadapan dengan alam.

Ketiga, metode belajar sambil melakukan. Metode ini berisi kegiatan yang mempraktikkan teori materi pelajaran. Belajar sambil melakukan ini lebih mengutamakan kegiatan praktik dalam bentuk pendidikan keterampilan.

Keempat, metode berkelompok. Metode pembelajaran ini dilakukan untuk mengelompokkan siswa dengan cara dibentuk dan diatur oleh siswa sendiri, dengan cara-cara yang unik, melalui beberapa permainan.

Kegiatan berkelompok ini memberikan kesempatan belajar menjadi pemimpin dan dipimpin, mengatur dan diatur, serta belajar memikul tanggung jawab serta bekerja sama dalam hidup bersosial.

Kelima, metode satuan terpisah. Metode pembelajaran satuan terpisah ini merupakan pembelajaran yang memisahkan antara pramuka putra dan pramuka putri.

Satuan pramuka putri dibina oleh pembina putri, satuan pramuka putra dibina oleh pembina putra. Dalam pembelajaran, kegiatan ini bisa digunakan bila materi itu dibutuhkan hanya siswa putra atau putri.

Halaman:

Video Pilihan Video Lainnya >

Terkini Lainnya

Apa yang Membuat 'Desperate' Ketika Cari Kerja?

Apa yang Membuat "Desperate" Ketika Cari Kerja?

Kata Netizen
Antara Bahasa Daerah dan Mengajarkan Anak Bilingual Sejak Dini

Antara Bahasa Daerah dan Mengajarkan Anak Bilingual Sejak Dini

Kata Netizen
Kebebasan yang Didapat dari Seorang Pekerja Lepas

Kebebasan yang Didapat dari Seorang Pekerja Lepas

Kata Netizen
Menyiasati Ketahanan Pangan lewat Mini Urban Farming

Menyiasati Ketahanan Pangan lewat Mini Urban Farming

Kata Netizen
Mari Mulai Memilih dan Memilah Sampah dari Sekolah

Mari Mulai Memilih dan Memilah Sampah dari Sekolah

Kata Netizen
Menyoal Kerja Bareng dengan Gen Z, Apa Rasanya?

Menyoal Kerja Bareng dengan Gen Z, Apa Rasanya?

Kata Netizen
Solidaritas Warga Pasca Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Flores Timur

Solidaritas Warga Pasca Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Flores Timur

Kata Netizen
Kenali 3 Cara Panen Kompos, Mau Coba Bikin?

Kenali 3 Cara Panen Kompos, Mau Coba Bikin?

Kata Netizen
Tips yang Bisa Menunjang Kariermu, Calon Guru Muda

Tips yang Bisa Menunjang Kariermu, Calon Guru Muda

Kata Netizen
Dapatkan Ribuan Langkah saat Gunakan Transportasi Publik

Dapatkan Ribuan Langkah saat Gunakan Transportasi Publik

Kata Netizen
Apa Manfaat dari Pemangkasan Pada Tanaman Kopi?

Apa Manfaat dari Pemangkasan Pada Tanaman Kopi?

Kata Netizen
Kembangkan Potensi PMR Sekolah lewat Upacara Bendera

Kembangkan Potensi PMR Sekolah lewat Upacara Bendera

Kata Netizen
Menulis sebagai Bekal Mahasiswa ke Depan

Menulis sebagai Bekal Mahasiswa ke Depan

Kata Netizen
Membedakan Buku Bekas dengan Buku Lawas, Ada Caranya!

Membedakan Buku Bekas dengan Buku Lawas, Ada Caranya!

Kata Netizen
Menunggu Peningkatan Kesejahteraan Guru Terealisasi

Menunggu Peningkatan Kesejahteraan Guru Terealisasi

Kata Netizen
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau