Konten ini merupakan kerja sama dengan Kompasiana, setiap artikel menjadi tanggung jawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.com
Istirahat yang Cukup. Pastikan kalian mendapatkan tidur yang cukup sebelum ujian. Ketidakcukupan tidur dapat mempengaruhi konsentrasi dan kinerja.
Breaks yang Terjadwal. Selama ujian, berikan diri kalian jeda singkat untuk mengistirahatkan otak dan mencegah kelelahan mental.
Senam Ringan atau Stretching. Aktivitas fisik ringan sebelum ujian dapat membantu meredakan ketegangan otot dan meningkatkan energi.
Fokus. Fokus pada hal-hal yang sedang kalian kerjakan, seperti persiapan dan respons kalian terhadap pertanyaan, bukan pada hal-hal yang di luar kendali.
Mantra Positif. Temukan kalimat atau kata-kata positif yang bisa menjadi mantra kalian. Mengucapkannya dapat memberikan dukungan mental. Misalnya: "Saya pasti bisa!"
Hindari Perbandingan Diri. Jangan membandingkan diri kalian dengan orang lain. Setiap orang memiliki cara belajar dan menghadapi ujian yang berbeda.
Jangan Lupakan Diri Sendiri. Ingatlah untuk merawat diri sendiri. Lakukan aktivitas yang membuat kalian bahagia dan rileks sepanjang persiapan menjelang ujian.
Ketika hasil ujian yang didapatkan ternyata masih di bawah KKM padahal kita telah mengerahkan semua usaha dan upaya yang kita bisa, ingatlah untuk jangan terlalu menyalahkan diri sendiri, orang lain, atau lingkungan sekitar.
Alih-alih bersedih dan menyalahkan keadaan dan diri sendiri, kamu bisa lakukan hal-hal berikut ini.
Evaluasi Hasil Ujian. Dengan melakukan evaluasi kamu bisa mengetahui letak kesalahan dan kekurangan kalian untuk bisa diperbaiki di kemudian hari.
Bicarakan dengan Guru. Kamu juga bisa diskusikan hasil ujiian dengan guru yang nanti bisa membari saran perbaikan. Jangan malu atau takut untuk berdiskusi dengan guru demi kemajuan belajar kalian.
Identifikasi Kekurangan. Dari hasil evaluasi kita akan menemukan kekurangan diri kamu terkait pelajaran mana yang perlu diperkuat. Selanjutnya, kamu hanya perlu fokus pada pemahaman konsep daripada sekadar menghafal materi tersebut.
Revisi Metode Belajar. Kamu juga perlu ubah strategi belajar jika dirasa cara belajar sebelumnya kurang efektif. Cobalah cara belajar yang berbeda untuk meningkatkan pemahaman kita atas materi pelajaran tertentu.
Temukan cara dan metode belajar yang tepat serta cocok untuk kamu agar lebih menyenangkan ketika menjalaninya.
Buat Rencana Perbaikan. Buat rencana studi baru yang lebih terstruktur dan terfokus untuk mengatasi kelemahan yang telah diidentifikasi.